Pages

Kamis, 31 Maret 2011

Kamera Bawah Air Terbaru

Tidak banyak kamera yang memiliki kemampuan khusus untuk mengabadikan momen di bawah air. Dikarenakan kondisi dibawah air sangatlah berbeda dengan kondisi di daratan, hal ini tentu saja perlu perangkat khusus yang dapat tetap berjalan ketika air mengisi setiap sela di antara kamera. Dan bisa dipastikan banyak sekali dari peralatan elektronik kita yang tidak awet kalau sudah terkena air.

Bagi anda yang suka diving kamera Fujifilm Remora kayaknya cukup layak untuk dipertimbangkan sebagai kamera bawah air, kamera ini khusus bagi anda yang senang menyelam ataupun ingin mengabadikan momen berharga, ketika anda sedang berenang di antara ikan-ikan yang cantik di bawah laut sana.


Kamera ini menawarkan sesuatu yang menarik dan tak akan bisa digantikan. Kamera ini mampu menyorot cahaya dengan titik 60 derajat dari posisinya. Tentu ini akan dapat membantu Anda ketika suasana agak gelap ataupun ketika malam hari sehingga gambar akan tetap dapat ditangkap layar sekalipun tak ada setitik cahaya. Kamera ini menggunakan 4 baterai AA dengan 240 flash. Selain itu kamera ini mampu menangkap gambar berjarak hingga 180 kaki. Untuk memilikinya, Anda harus mengeluarkan dana sekitar 370 USD atau sekitar 3,7 juta rupiah. Wah, menarik sekali ya, tapi tentunya ini khusus bagi mereka yang memang membutuhkannya karena tentu tak semua orang ingin berpose di bawah air :D


Langkah Pemotretan

Pada dasarnya semua kamera digital akan melakukan proses komposis; warna dan fokus secara (Jtomatis. Mode fokus otomatis ini akan membantu Anda berkonsentrasi  pada objek, bukan pada kamera.
Langkah-langkah pemotretan menggunakan kamera digital:


1. Aktifkan kamera.

Aktifkan kamera dan aturlah pada mode otomatis. Untuk menghemat baterai matikan pembidik LCD dan gunakan pernbidik optik yang tersedia.

2. Bidik obyek yang dinginkan.
Lensa pembidik atau LCD akan menampilkan objek yang akan Anda potret. Gunakan tombol zoom untuk memperoleh komposisi yang tepat. Jika pembidik mengalami bias atau tidak fokus, Anda bisa memeriksa apakah kamera digital Anda menyediakan pereduksi bias.

3. Fokus otomatis.
Tempatkan objek yang akan menjadi. Apabila gambar objek belum tajam, gunakan mode fokus otomatis. Skala ketajaman gambar tergantung pada jenis kamera yang Anda gunakan. Untuk proses fokus otomatis lakukan saat Anda menekan setengah tombol pembidik.

4. Bukaan otomatis.
Pada fotografi ada yang disebut bukaan lensa, yaitu lebarnya lensa pembidik yang akan terbuka untuk memindai gambar. Bukaan otomatis pada kamera digital dideteksi berdasarkan besarnya cahaya yang diterima oleh sensor. Setelah itu dapat ditentukan bukaan lensa optimal dengan cara menekan setengah tombol pembidik.
1. Posisi normal tombol bidik
2. Posisi setengah tekan pada tombol bidik


5. Blitz otomatis.
Apabila cahaya yang masuk kurang , bukaan otomatis (autoexposure) akan mengaktifkan blitz secara otomatis. Dalam keadaan aktif lihat lampu indikator yang akan berkedip-kedip pada saat Anda menekan setengah tombol pembidik.

6. White balance otomatis.
White balance adalah metode penyaringan pada saat proses konversi dari gradasi hitam putih ke gradasi warna. Metode secara otomatis menyesuaikan proporsi warna agar warna putih tetap tampil putih di foto.
 



 
 

Facebook Vs Twitter

Baru-baru ini, sebuah online marketing agency mengadakan survey untuk mengetahui populasi pengguna Facebook dan Twitter di dunia.
Ternyata, hasilnya tak jauh beda. Berdasarkan tingkat sosial ekonomi, umur, pendapatan, pengguna Facebook dan Twitter tak berbeda jauh / hampir sama. Perbedaan terbesarnya adalah, pengguna Twitter lebih aktif berkicau, namun tidak terlalu tertarik unruk mem-follow brand / merk tertentu.
Berikut ini info grafiknya:

Pernah diungkapkan Hermawan Kertajaya, berdasarkan penelitian Markplus, di Indonesia sendiri, pengguna Facebook bahkan merata pada hampir semua kelas ekonomi, yaitu kelas ekonomi A, B, sampai C.
Untuk Twitter, beberapa data terbaru menyebutkan bahwa Indonesia adalah negara teraktif berkicau di Twitter. Artinya, pekicau dari Indonesia benar-benar sangat gemar bercakap-cakap dan berbagi informasi melalui Twitter.

Jumat, 25 Maret 2011

Sekilas Tentang Sepeda Onthel


Sejarah Sepeda Onthel

Sepeda pertama kali dibuat di negara Prancis pada 1791. Pada tahun 1817 Baron Von Drais de Sauerbrun membuat sepeda kayu tanpa pedal yang pertama. Sepeda ini disebut Hobby Horse (sepeda kuda-kudaan). Dan pada 1839 sepeda memakai pedal pertama kali digunakan, namun bentuknya juga sangat lucu, karena roda depan besar sementara roda belakang kecil. Sehingga cara memakainya pun dibutuhkan keterampilan akrobatik.

Sepeda masuk Indonesia baru di awal abad ke-20 atau sekitar tahun 1910. Kala itu sepeda yang dipakai para kolonial itu dibawa dari negara asalnya. Baru setelah itu sepeda mulai dipakai para bangsawan, para misionaris dan saudagar kaya. Fiets, begitu para kolonial ini menyebut (menamakan) sepeda. Namun, karena lidah Jawa tak fasih, orang lantas menyebut dengan "pit". Sementara onthel dimaksudkan mengayuh, jadi sepeda onthel ini artinya sepeda yang di kayuh.

Sepeda Onthel merupakan sepeda antic yang jumlahnya sekarang sangat sedikit. Hanya orang tertentu yang bisa memiliki karena harganya relatif mahal. Menggemari sepeda onthel memang bisa dinikmati sendirian. Namun bergabung dengan komunitas lokal juga tidak ada salahnya. Banyak sepeda tua milik onthelis yang masih perlu dibangun atas dasar semangat untuk kembali ke bentuk orisinil awal. Situasi keterbatasan referensi dan keterbatasan ketersediaan onderdil membuat para onthelis kemudian secara alami saling berinteraksi untuk bertukar informasi dan bertukar onderdil. Sepeda onthel yang cukup merakyat, membuat setiap orang dengan mudah bergabung dengan komunitas lokal yang ada di daerah masing-masing. Meskipun harga sepeda onthel semakin hari semakin membumbung tinggi, namun animo masyarakat terlihat justru semakin membesar. Barangkali hal tersebut disebabkan persoalan sepeda onthel adalah suatu persoalan yang sederhana yakni:

1. harganya terjangkau
2. mudah dikendarai
3. mudah disimpan
4. tidak memerlukan surat kepemilikan
5. tidak perlu membayar pajak tahunan
6. tidak memerlukan bahan bakar
7. biaya perawatan murah
8. menyehatkan tubuh
9. dan lain-lain

Di antara sekian banyak sepeda onthel yang beredar di Indonesia, sebagian adalah produksi Belanda. Di antara pabrikan sepeda Belanda, salah satunya adalah Simplex. Di antara sekian model sepeda Simplex, salah satu yang menjadi favorit adalah Simplex Cycloide. Dan, di antara sekian Simplex Cycloide, varian rem tromol banyak diburu orang. Begitulah, selera individu yang sedemikian kompleks telah banyak memberi warna dalam dunia peronthelan.


 Simplex Cycloide

Tips Menggunakan Foursquare (4sq)

Kalian jangan bangga dulu sudah menggunakan Facebook dan Twitter namun belum berkenalan dengan adik termuda mereka, Foursquare (#4SQ)! Foursquare adalah suatu media sosial berbasis lokasi, jadi targetnya adalah pengguna mobile phone dan misi utamanya adalah berbagi tempat-tempat yang kita kunjungi.








Nah, biar ga bingung, ikutin aja langkah-langkah dalam menggunakan #4SQ, antara lain:
1. Download Applikasi dan Join
Aplikasi Foursquare tersedia gratis untuk Blackberry, Android, Ovi, maupun iPhone. Download aplikasi tersebut, lalu buatlah account Foursquare :)
2. Conect dan Add
Hubungkan account Foursquaremu dengan account Facebook maupun Twitter. Tenang saja, ngga usah takut kalau posisimu selalu terpantau. Kamu bisa memilih untuk mempublikasikannya atau tidak. Termasuk memilih agar muncul di Facebook, Twitter, keduanya, atau tidak sama sekali.
Lalu add teman-teman yang kamu kenal. Apalah artinya berbagi kalau tidak ada yang kamu ajak berbagi. Kamu bisa mencarinya melalui account Facebook, Twitter, alamat email, maupun nomor telp mereka.
3. Check in, Shout, dan Tips
Check in adalah istilah ketika kita masuk ke suatu tempat.  Entah itu rumah kita, tempat makan, toko buku, atau hotel. Bila lokasi tersebut telah terdaftar di place, Kamu bisa langsung check in. Sambil check in kamu  juga bisa shout. Shout itu seperti update status di Twitter. Jadi kamu bisa memilih, sekedar check in, shout, atau check in sekaligus shout.
Anda juga bisa meninggalkan Tips. Misalnya ketika saya berbelanja di Matahari Galeria,  Simpang Siur. Saya bisa meninggalkan tips berikut: @ Matahari Galeria: Tempatnya bagus banget lho. 25/10. Jadi, ketika ada orang lain yang melihat tips di Matahari Galeria, dia akan melihat tips yang saya tinggalkan tersebut.
4. Memetakan Lokasi Baru
Bila tempat kamu berada belum terdaftar di place, kamu bisa mencarinya terlebih dahulu. Bila tidak ada, maka kamu dapat mendaftarkan lokasi tersebut. Caranya cukup mudah, hanya perlu mencantumkan nama dan alamat, maka lokasi akan terdeteksi. Lalu kamu boleh memilih lokasi tersebut hanya untuk kamu saat itu atau tersedia untuk orang lain.
5. Berburu Badge
Salah satu yang bikin tambah asik nge-4SQ adalah berburu badge atau lencana. Ada banyak badge di sana. Akan terbuka sesuai dengan kebiasaan Anda ber-4SQ ria. 



Semoga bermanfaat. Apakah ada yang berminat untuk membuat akun Foursquare? Seru lho :)

Kamis, 17 Maret 2011

Apa itu Linux dan Ubuntu?

Mau tau nggak apa itu Linux sama Ubuntu? Penasaran? Yang penasaran, baca aja.. Cekidoooot!

Linux itu ...

Linux adalah nama yang diberikan pada system operasi computer. Berbeda dengan windows, linux tampilannya berbeda. Linux sendiri sudah lama dikenal untuk penggunaannya di server, dan didukung oleh perusahaan-perusahaan ternama, seperti Intell, Dell, Corporation, dan lain-lain. Linux juga digunakan sebagai system operasi di berbagai macam jenis perangkat keras computer, yaitu computer desktop, supercomputer, bahkan sampai playstation 2&3, dan beberapa telepon genggam.
Sistem operasi linux juga dikenal dengan istilah distribusi linux atau Linux Distribution. Dan memiliki paket aplikasi perkantoran seperti OpenOffice.org, dan lain-lain.

Kalo Ubuntu itu apa?



Ubuntu itu adalah salah satu distribusi dari linux yang berbasis Debian. Nama Ubuntu diambil dari nama sebuah konsep ideologi di Afrika Selatan. Nama Ubuntu berasal dari bahasa kuno Afrika yang berarti Rasa perikemanusiaan. (maksudnya apa ya? Zzzz). Ubuntu adalah sebuah system operasi komputer lengkap berbasis Linux, yang tersedia secara bebas dan mempunyai dukungan baik yang berasal dari komunitas maupun tenaga ahli profesional.

Tetapi, saya pernah denger kalo Linux ditakuti virus lo. Virus? Virus computer lah. Masak virus Flu Burung? Jadi, kagak usah pakek lagi yang namanya antivirus kayak smadav, kaspersky, AVG, dan lain-lain deh. Ehhh tunggu itu hanya opini loo, terserah percaya atau tidak. Apakah anda mau mencoba?

Selasa, 15 Maret 2011

bienvenue :)

hello teman-teman :D ini blog baru saya. sebenernya sih dulu udah pernah punya blog, tapi lupa email beserta passwordnya. cuma kasik tau itu aja sih, terimakasih sudah mengunjungi blog saya yang biasa ini. ;)